MAKANAN KHAS SURABAYA

tempo hari ada saudaraku yang berkunjung ke surabaya, dia tanya tentang makanan favoritku, kemudian aku bilang kalau tempe penyet ma tahu campur adalah makanan favoritku (padahal semuanya suka...;p). lalu dia bilang, 'tahu campur? apa tuh? kayak oseng2 gitu kah??'  waaaaa...ternyata masih banyak yang belum mengenal tahu campur..berikut merupakan makanan favoritku..alias makanan khas surabaya yang rasanya pedas nikmat... ^o^



  1. Pecel Semanggi


Salah satu makanan langka yang jarang ditemui di Surabaya. Jika makanan-makanan khas Surabaya didaftar, maka makanan ini layak menempati urutan pertama dikarenakan makanan ini hanya bisa dijumpai di Surabaya. Tidak seperti makanan Surabaya lainnya, yang masih bisa ditemui di kota-kota lain. Pecel semanggi terdiri dari daun semaggi, tauge, sambal pecel dan kerupuk puli. Semanggi adalah daun tumbuhan yang biasa dijadikan sebagai bahan penting makanan ini.

Penjual pecel semanggi ini khas, umumnya pecel semanggi dijual gendongan (kayak jamu gendong gitu..), tapi ada beberapa tempat bisa ditemui menjual pecel semanggi, khususnya rumah makan khas surabaya, foodcourt ITC lantai atas juga ada. Harganya antara Rp 5.000 – Rp 10.000.
  
2.      Rujak Cingur


Makanan ini disebut rujak cingur karena bumbu olahan yang digunakan adalah petis udang dan irisan cingur. Hal ini yang membedakan dengan makanan rujak pada umumnya yang biasanya tanpa menggunakan bahan cingur tersebut. Dalam bahasa Jawa kata "cingur" berarti "mulut", hal ini merujuk pada bahan irisan mulut atau moncong sapi yang direbus dan dicampurkan ke dalam hidangan.

Rujak cingur terdiri dari irisan beberapa jenis buah-buahan seperti ketimun, krai (sejenis ketimun khas Jawa Timur),bengkoang, mangga muda, nanas, kedondong dan ditambah lontong, tahu, tempe, bendoyo dan cingur serta sayuran-sayuran seperti kecambah/tauge, kangkung dan kacang panjang. Semua bahan tadi dicampur dengan saus atau bumbu yang terbuat dari olahan petis udang, air matang untuk sedikit mengencerkan, gula/gula merah, cabai, kacang tanah yang digoreng, bawang goreng, garam dan irisan tipis-tipis pisang biji hijau yang masih muda (pisang klutuk). Semua saus/bumbu dicampur dengan cara diuleg, itu sebabnya rujak cingur juga sering disebut rujak uleg.

Rujak cingur dijual dimana – mana. Di seluruh penjuru surabaya, pasti ada yang jual rujak cingur. Tapi paling suka rucak cingur di Jl. Jolotundo. Harganya antara Rp 6.000 – Rp 12.000.

 3.      Gado-Gado



Gado-gado adalah salah satu makanan yang berupa sayur-sayuran yang direbus dan dicampur jadi satu, dengan bumbu atau saus dari kacang tanah yang dihaluskan disertai irisan telur dan di atasnya ditaburkan bawang goreng. Sedikit emping goreng atau kerupuk (ada juga yang memakai kerupuk udang) juga ditambahkan. Gado-gado dapat dimakan begitu saja seperti salad dengan bumbu/saus kacang, tapi juga dapat dimakan beserta nasi putih atau kadang-kadang juga disajikan dengan lontong.

Gado hampir mirip sama rujak, bedanya ada pada bumbu dan cara penyajiannya aja. Terkadang penjual rujak rumahan, juga berjualan gado – gado. Penjual gado – gado ada yang keliling (pake rombong), ada juga yang menetap. Tempat jual gado – gado di surabaya banyak, tapi paling suka sama gado – gado di Jl. Menur Pumpungan (depan perpusda). Harganya antara Rp 5.000 – Rp 15.000.
  
4.      Tahu Tek



Tahu Tek terdiri atas tahu goreng setengah matang yang dipotong kecil-kecil dengan gunting, kentang goreng setengah matang, taoge, irisan ketimun dipotong kecil-panjang (seperti acar) dan kerupuk udang. Semua itu kemudian disiram dengan bumbunya yang terbuat dari petis, air matang secukupnya, kacang tanah, cabe dan bawang putih.

Dinamakan Tahu Tek karena gunting yang digunakan untuk memotong bahan masakan (tahu, kentang, telur) dibunyikan terus seakan memotong, walaupun bahan makanan telah habis dipotong, sehingga seperti berbunyi tek..tek..tek.

Penjual tahu tek keliling yang menggunakan rombong, pasti mudah dideteksi kedatangannya. Dengar aja, tiap ada bunyi tek..tek..tek pasti deh tuh tukang tahu tek.. ^o^. Harga tahu tek antara Rp 4.000 – Rp 10.000.
  
5.      Tempe Penyet



Makanan ini dibuat dari tempe yang direndam di air kaldu dengan bumbu garam dan ketumbar. Tempe tersebut kemudian digoreng dan setelah masak disajikan dengan sambal. Nama penyet berasal dari bahasa Jawa yang artinya "lumat". Ini merujuk pada tempe ini yang ditindih dan dilumatkan sedikit bersama sambal sebelum dihidangkan.

Makanan ini adalah salah satu makanan favoritku. Selain mudah didapat di surabaya, masak sendiri juga mudah. Di surabaya banyak yang jual tempe penyet. Umumnya pedagang kaki lima (PKL). Setiap sudut kota pasti ada, apalagi setelah matahari terbenam. Salah satu tempat penjual tempe penyet kaki lima adalah di Jl. Kertajaya (depan Unair). Harganya antara Rp 2.500 – Rp 5.000.
  
6.      Lontong Balap


Lontong balap adalah makanan khas Indonesia yang merupakan ciri khas kota Surabaya yang paling terkenal. Makanan ini terdiri dari lontong, kuah tauge, tahu goreng, lentho, bawang goreng, kecap dan sambal. Lontong balap biasanya didominasi oleh tauge dan dihidangkan bersama sate kerang.

Pusat penjual lontong balap kaki lima ada di Jl. Kranggan (dekatnya pasar Blauran). Ada juga penjual lontong balap keliling. Harganya antara Rp 5.000 – Rp 20.000.

 7.      Lontong Mie



Makanan khas surabaya ini saat ini sudah jarang ditemui. Makanan ini terdiri dari lontong, kuah tauge, tahu goreng, mie kuning, taburan bawang goreng dan sambal petis.

Lontong mie ini umumnya dijual di daerah pemukiman dan di pasar. Kalau aku paling suka lontong mie di Jl. Ploso Bogen. Harga lontong mie berkisar antara Rp 3.000 – Rp 6000.


 8.      Rawon


Rawon atau nasi rawon (karena selalu disajikan dengan nasi) adalah menu berupa sup daging dengan bumbu khas karena mengandung kluwek. Penyajiannya adalah dengan taburan bawang goreng, kecambah kecil dan juga sambal terasi.

Rawon umumnya dijual di rumah makan maupun pedagang kaki lima. Harga rawon antara Rp 5.000 – Rp 15.000.

 9.      Tahu Campur



Tahu campur adalah salah satu makanan khas Jawa Timur. Tahu campur terdiri dari sop daging sapi kenyal, tahu goreng, perkedel singkong, taoge segar, selada air segar, mie kuning dan kerupuk udang. Semua ini kemudian dicampurkan ke bumbu petis, bawang goreng dan sambal.

Tahu campur adalah makanan favoritku setelah tempe penyet. Penjual tahu campur ada yang keliling dan menetap. Paling suka ma tahu campur di Jl. Kapasari. Harganya antara Rp 7.500 – Rp 15.000.
 

Comments